Berita bola terbaru – Pelatih Bali United, Stefano Cugurra Teco berharap agar kompetisi Liga 1 musim 2021 dapat segera digelar kembali. Dalam hal ini, Stefano Cugurra menilai seharunya Liga 1 2021 bisa dimulai. Tentu saja harapan dari pria yang sering disapa Teco itu menjadi harapan seluruh pelatih.
Teco pun memberikan contoh bahwa di luar negeri saja kompetisi sepak bola mereka bisa berjalan di tengah Pandemi Covid-19. Dari situlah Teco yakin hal serupa juga dapat diterapkan di Indonesia. Tapi tentu saja penerapan protokol kesehatan harus dijalankan juga.
“Seharusnya liga 1 ini sudah mulai, Negara lain sudah selesai kompetisi 2020, terus sudah mulai lagi kompetisi 2021,” kata Teco, dilansir BolaSport.com dari Tribun Bali.
“Saya berharap liga bisa dijalankan dengan prokes yang baik,” ujarnya lagi.
Lebih lanjut, Teco menyebut bahwa semakin lama kompetisi ditunda maka memberikan dampak kurang baik untuk pemain. Pelatih asal Brasil tak ingin pemain mengalami penurunan performa. Pasalnya, sebagai pemain profesional mereka butuh bermain secara rutin.
“Pemain butuh latihan, dan juga butuh bermain,” tutup Teco.