Berita bola terbaru – Kabar merapatnya bintang timnas U-19 Indonesia, Bagus Kahfi, ke FC Utrecht semakin gencar terdengar saat ini. Saat ini, penyerang Barito Putera ini memang sedang hangat diberbicangkan terkait dirinya akan bergabung dengan klub Liga Belanda, FC Utrecht.
Perbincangan semakin hangat setelah membaca unggahan di akun Instagram Bagus Kahfi sendiri beberapa waktu lalu. Meskipun Bagus Kahfi menegaskan bahwa dirinya sekadar melakukan pemulihan cedera saat membela Garuda Select 2 kemarin.
“Di Utrecht itu saya hanya melakukan pemulihan cedera, bukan untuk bermain di sana,” kata Bagus Kahfi kepada wartawan.

Namun, para pecinta bola Indonesia sepertinya tidak ingin percaya begitu saja. Seiring berjalannya waktu, rumor bergabungnya Bagus Kahfi malah semakin menguat. Apalagi pelatih Barito Putera, Djadjang Nurdjaman, secara terang-terangan telah mendukung jika Bagus berkarir di Liga Belanda.
Djanur sempat mengatakan bahwa semua pihak di Barito Putra telah membukakan pintu agar Bagas Kahfi bisa mencicipi karier di luar negeri. Dirinya ingin anak asuhnya itu dapat berkembang lebih pesat dengan bergabung dengan klub Belanda yang sudah diakui kualitasnya.
“Oh, itu benar (soal kepindahan Bagus) dan kami semua sudah izinkan dia,” kata pelatih kelahiran Majalengka, Jawa Barat tersebut.
“Tetapi, untuk lebih jelasnya, hubungi saja manajemen, ya,” kata Djanur.
Berita bergabungnya Bagas Kahfi ke Utrecht semakin nampak titik teranngnyag. Saat sang pemain mengunggah foto dirinya dengan direktur FC Utrecht, yakni Wesley Sneijder. Meski sebatas pertemuan, namun besar harapan ini adalah pertanda baik dari striker 19 tahun itu.
Saat ini para pengemar sepak bola di Tanah Air yang menaruh harapan tinggi agar Bagus Kahfi bisa berkarier di liga top Eropa. Harapan itu semakin kuat dengan melihat kondisi kompetisi Indonesia saat ini yang berantakan karena belum juga dilanjutkan sampai akhir tahun 2020.